Breaking News
Home / Ulumuddin / Tafsir / Pengertian, Macam dan Cara Mengetahui Munasabah Al-Qur’an

Pengertian, Macam dan Cara Mengetahui Munasabah Al-Qur’an

AlkuranPengertian Munasabah

Munasabah secara bahasa berasal dari kata  ناَسَبَ-يُنَاسِبُ-مُنَاسَبَةً  yang berarti dekat, serupa, mirip, dan rapat. الْمُنَاسَبَة sama artinya dengan المُقَارَبَة yakni mendekatkannya dan menyesuaikannya. Annasib juga berarti ar-rabith, yakni ikatan, pertalian, hubungan.

Secara istilah, munasabah berarti hubungan atau keterkaitan dan keserasian antara ayat-ayat Al-Qur’an. Ibnu Arabi, sebagaimana dikutip oleh imam As-Sayuti, mendefiisikan munasabah itu kepada keterkaitan ayat-ayat Al-Qur’an antara sebagiannya dengan sebagian yang lain, sehingga ia terlihat sebagai suatu ungkapan yang rapid an sistematis. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa munasabah adalah suatu ilmu yang membahas tentang keterkaitan atau keserasian ayat-ayat Al-Qur’an antar satu dengan yang lain.

  • Menurut az-zarkasyi:munasabah adalah suatu hal yang dapat dipahami. Tatkala dihadapkan pada akal, pasti akal itu akan menerimannya.
  • Menurut Manna’al-Qaththan:”munasabah adalah sisi keterkaitan antara beberapa ungkapan dalam satu ayat atau antarayat pada beberapa ayat, antar surat (di dalam al-qur’an).
  • Menurut al-Biqa’i: munasabah adalah suatu ilmu yang mencoba mengetahui alasan-alasan di balik susunan atau urutan bagian-bagian Al-qur’an, baik ayat dengan ayat atau surat dengan surat

 Cara Mengetahui Munasabah

  1. Harus diperhatikan tujuan suatu pembahasan suatu surat yang menjadi objek pencarian.
  2. Memperhatikan uraian ayat-ayat yang sesuai dengan tujuan yang dibahas dalam surat.
  3. Menentukan tingkatan uraian-uraian itu, apakah ada hubungannya atau tidak.
  4. Dalam mengambil kesimpulannya, hendaknya memperhatikan ungkapan-ungkapan bahasannya dengan benar dan tidak berlebihan.

Macam Macam Munasabah

Ditinjau dari sifatnya, munasabah terbagi menjadi dua yaitu: Zhahir Irtibath (penyesuaian yang nyata) dan Khafy Irtibath (persesuaian yang tidak nyata)

Zhahir Irtibath : Munasabah yang terjadi karena bagian al-Qur’an yang satu dengan yang lain nampak jelas dan kuat disebabkan kuatnya kaitan kalimat yang satu dengan yang lain.

Khafy Irtibath : Munasabah yang terjadi karena antara bagian-bagian al-Qur’an tidak ada kesesuaian, sehingga tidak tampak adanya hubungan di antara keduanya, misalnya hubungan antar ayat 189 dan ayat 190 surat Al-Baqarah:

يَسْأَلُوْنَكَ عَنِ اْلأَهِلَّةِ قُلْ هِيَ مَوَاقِيْتُ لِلنَّاسِ وَاْلحَجِّ وَلَيْسَ اْلبِرُّ بِأَنْ تَأْتُوا اْلبُيُوتَ مِنْ ظُهُوْرِهَا وَلَكِنَّ الْبِرَّ مَنِ اتَّقَى وَأْتُوْا اْلبُيُوْتَ مِنْ أَبْوَابِهَا وَاتَّقُوا اللهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُوْنَ 189

وَقَاتِلُوْا فِيْ سَبِيْلِ اللهِ الَّذِيْنَ يُقَاتِلُوْنَكُمْ وَلاَ تَعْتَدُوْا إِنَّ اللهَ لاَ يُحِبُّ الْمُعْتَدِيْنَ 190

Mereka bertanya kepadamu tentang bulan sabit. Katakanlah: “Bulan sabit itu adalah tanda-tanda waktu bagi manusia dan (bagi ibadah) haji; Dan bukanlah kebajikan memasuki rumah-rumah dari belakangnya, akan tetapi kebajikan itu ialah kebajikan orang yang bertakwa. Dan masuklah ke rumah-rumah itu dari pintunya; dan bertakwalah kepada Allah agar kamu beruntung. (189)

Dan perangilah di jalan Allah orang-orang yang memerangi kamu, (tetapi) janganlah kamu melampaui batas, karena sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas. (190).

Ayat 189 di atas   bulan sabit (hilal), tanggal untuk tanda waktu dan untuk jadwal ibadah haji. Sedangkan ayat 190 menjelaskan perintah menyerang kepada orang-orang yang menyerang umat islam. Padahal kalaulah dicermati dapat diketahui munasabahnya, yaitu pada waktu haji umat islam dilarang berperang. Kecuali kalau diserang musuh, maka dalam kondisi demikian mereka boleh bahkan perlu melakukan balasan.

Adapun munasabah ditinjau dari segi materinya, terbagi menjadi dua bagian yaitu: munasabah (hubungan) antar ayat dengan ayat dan munasabah (hubungan) antar surat dengan surat.

Dua pokok hubungan itu terperinci sebagai berikut:

Hubungan ayat dengan ayat meliputi:

Hubungan Kalimat dengan Kalimat dalam Ayat.

Hubungan antara ayat dengan ayat itu tidak selalu ada pada semua ayat Al-Qur’an. Ayat yang satu dengan ayat yang lain adakalnya muncul secara jelas menunjukkan hubungan kalimat satu dengan yang lainnya. Hubungan itu memberikan kejelasan satu sama lain tentang maksud keseluruhan ayat.

Namun ada juga hubungan yang tidak jelas. Kandungan makna suatu ayat menjadi kabur karena kaitan kalimat satu denagan kalimat lain tidak dipahamkan secara utuh.

Munasabah ayat dengan ayat dalam setiap surat menambah keyakinan para mufasir bahwa ikatan antara suatu ayat dengan ayat lain memang erat. Oleh karena itu, hubungan tersebut juga mendukung keyakinan tentang adanya kaitan ayat dengan sebab turunnya.

Hubungan antara ayat dengan ayat Al-Qur’an terbagi dalam dua macam, pertama, hubungan yang sudah jelas antara kalimat terdahulu dengan kalimat kemudian, atau akhir kalimat dengan awal kalimat berikutnya, atau masalah yang terdahulu dengan masalah yang dibahah kemudian.

Hubungan yang belum jelas antara ayat dengan ayat atau kalimat dengan kalimat.

Hal tersebut terbagi menjadi dua bentuk, yaitu:

Hubungan yang ditandai dengan huruf ‘athaf

Munasabah dengan menggunakan waw ‘athaf ini biasanya menghubungkan dua hal yang berlawanan, seperti masuk dan keluar, turun dan naik, langit dan bumi, rahmat dan azab dan lain sebagainya.

Seperti yang terlihat dalam Surah Saba’ayat 2:

يَعْلَمُ مَا يَلِجُ فِيْ الْأَرْضِ وَمَا يَخْرُجُ مِنْهَا وَمَا يَنْزِلُ مِنَ السَّمَاءِ وَمَا يَعْرُجُ فِيْهَا وَهُوَ الرَّحِيْمُ الْغَفُوْرُ

Dia mengetahui apa yang masuk ke dalam bumi, apa yang ke luar daripadanya, apa yang turun dari langit dan apa yang naik kepadanya. Dan Dia-lah Yang Maha Penyayang lagi Maha Pengampun.

Ungkapan مَا يَلِجُ فِيْ الْأَرْضِ وَمَا يَخْرُجُ seolah-olah tidak berhubungan dengan ungkapan

وَمَا يَنْزِلُ مِنَ السَّمَاءِ وَمَا يَعْرُجُ فِيْهَا sebab yang pertama berbicara tentang sesuatu yang masuk

dan keluar dari bumi sedangkan yang terakhir berbicara tentang sesuatu yang turun dari langit. Akan tetapi, kedua ungkapan itu masih berhubungan dan saling terkait antara satu dengan yang lainnya. Sebab focus pembicaraannya masalah ilmu tuhan. Dia mengetahui apa saja yang terjadi di langit dan di bumi, kedua ungkapan itu membicarakan topic yang sama yaitu ilmu Allah.

Contoh yang lain, yaitu terdapat pada surah Al-Ghasyiyah, ayat 17-20

أَفَلَا يَنْظُرُونَ إِلَى الْإِبِلِ كَيْفَ خُلِقَتْ وَإِلَى السَّمَاءِ كَيْفَ رُفِعَت وَإِلَى الْجِبَالِ كَيْفَ نُصِبَتْ وَإِلَى الْأَرْضِ كَيْفَ سُطِحَتْ

Maka apakah mereka tidak memperhatikan unta bagaimana diciptakan. Dan langit, bagaimana ditinggikan. Dan gunung-gunung, bagaimana ditegakkan. Dan bumi, bagaimana dihamparkan.

Jika diperhatikan, ayat-ayat tersebut sepertinya tidak terkait satu dengan yang lain, padahal hakekatnya saling berkaitan erat. Penyebutan dan penggunaan kata unta, langit, gunung, dan bumi pada ayat-ayat tersebut berkaitan erat dengan kebiasaan yang berlaku di kalangan lawan bicara yang tinggal di padang pasir, di mana kehidupan mereka sangat tergantung pada ternak (unta), namun keadaan tersebut tak kan bisa berlangsung kecuali dengan adanya air yang diturunkan dari langit untuk menumbuhkan rumput-rumput di mana mereka mengembala, dan mereka memerlukan gunung-gunung dan bukit-bukit untuk berlindung dan berteduh, serta mencari rerumputan dan air dengan cara berpindah-pindah di atas hamparan bumi yang luas.

Hubungan yang tidak memakai huruf ‘athaf

Munasabah yang tidak memakai huruf ‘athaf sandarannya adalah qorinah ma’nawiyah. sehingga membutuhkan penyokong sebagai bukti keterkaitan ayat-ayat, berupa pertalian secara maknawai. Dalam hal ini terdapat beberapa bentuk yaitu:

  1. At-Tanzhir (التنظير), yaitu hubungan yang mencerminkan perbandingan,atau membandingkan dua hal yang sebanding.

Misalnya ayat 4 dan 5 surat Al-anfal:

أُولَئِكَ هُمُ حَقًّا لَهُمْ دَرَجَاتٌ عِنْدَ رَبِّهِمْ وَمَغْفِرَةٌ وَرِزْقٌ كَرِيمٌ (٤)كَمَا أَخْرَجَكَ رَبُّكَ مِنْ بَيْتِكَ الْمُؤْمِنُونَ بِالْحَقِّ وَإِنَّ فَرِيقًا مِنَ الْمُؤْمِنِينَ لَكَارِهُونَ (٥ ))

Huruf al-kaf (كَ) pada ayat lima berfungsi sebagai pengingat dan sifat bagi fi’il yang tersembunyi (مضمر فعل ).Hubungan itu tampak dari jiwa itu. Maksud ayat itu, Allah menyuruh untuk mengerjakan urusan harta rampasan, seperti yang kalian lakukan pada perang badar meskipun kaummu membenci cara demikian itu. Allah SWT menurunkan ayat ini agar kaum Nabi Muhammad SAW mengingat nikmat yang telah diberikan Allah dengan diutusnya Rasul dari kalangan mereka (surat Al-Baqarah(2):151) : كَمَا أَرْسَلْنَا فِيكُمْ رَسُولا مِنْكُمْ, sebagai mana juga kaummu membencimu (Rasul) ketika engkau mengajak mereka keluar dari rumah untuk berjihad. Hubungan ini terjadi dengan ayat yang jauh sebelumnya.

  1. Al-Istithrad (الإسطراد), artinya peralihan kepada penjelasan lain.

Misalnya, pada surat Al-A’raf ayat 26:

ياَ بَنِيْ آدَم َقَدْ أَنْزَلْنَا عَلَيْكُمْ لِبَاسًا يُوَارِيْ سَوْءاَتِكُم ْوَرِيْشًا وَلِباَسُ التَّقْوَى ذَلِكَ خَيْر ذلِكَ مِنْ آيَات ِاللهِ لَعَلَّهُمْ يَذَّكَّرُوْنَ

Hai anak Adam, sesungguhnya Kami telah menurunkan kepadamu pakaian untuk menutupi auratmu dan pakaian indah untuk perhiasan. Dan pakaian takwa itulah yang paling baik. Yang demikian itu adalah sebahagian dari tanda-tanda kekuasaan Allah, mudah-mudahan mereka selalu ingat.

Pada ayat tersebut membahas tentang pakaian takwa lebih baik. Allah menyebutkan pakaian itu untuk menginagatkan manusia bahwa pakaian penutup aurat itu lebih baik. Pakaian berfungsi sebagai alat untuk memperbagus apa yang Allah ciptakan. Pakaian merupakan penutup aurat dan kebejatan karena membuka aurat adalah hal yang jelek dan bejat. Sedangkan penutup aurat adalah pintu takwa.

  1. Al-Mudhodah (المضادة) artinya berlawanan, misalnya:

إِنَّ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا سَوَاءٌ عَلَيْهِمْ أَأَنْذَرْتَهُمْ أَمْ لَمْ تُنْذِرْهُمْ لاَ يُؤْمِنُوْنَ

Sesungguhnya orang-orang kafir, sama saja bagi mereka, kamu beri peringatan atau tidak kamu beri peringatan, mereka tidak akan beriman.

Ayat ini menerangkan watak orang kafir yang pembangkang, keras kepala tidak percaya kepada kitab-kitab Allah. Sedangkan pada ayat sebelumnya Allah menerangkan watak orang mukmin sangat berlawanan dengan watak orang kafir. Watak orang-orang mukmin adalah memiliki kepercayaan yang kuat. Dia percaya adanya yang ghaib, melaksanakan shalat, memiliki sifat kebersamaan yaitu tidak senang jika melihat saudaranya kesulitan, baik dalam bidang materi maupun yang lainnya, lalu diambilkan sebagian dari apa yang dimiliki dan diinfakkan kepada yang memerlukan, dan percaya akan adanya kitab-kitab Allah sebelum Al-Qur’an, apalagi Al-Qur’an. Mukmin yakin adanya (kehidupan ) akhirat.

Ayat tersebut berbunyi:

الَّذِيْنَ يُؤْمِنُوْنَ بِالْغَيْبِ وَيُقِيْمُوْنَ الصَّلَاةَ وَمِمَّا رَزَقْنَاهُمْ يُنْفِقُوْنَ(3)

وَالَّذِيْنَ يُؤْمِنُوْنَ بِمَا أُنْزِلَ إِلَيْكَ وَمَا أُنْزلِ مِنْ قَبْلِك وَبِالآخِرَة ِهُمْ يُوْقِنُوْنَ (4)

(yaitu) mereka yang beriman kepada yang gaib, yang mendirikan shalat dan menafkahkan sebahagian rezki yang Kami anugerahkan kepada mereka,

dan mereka yang beriman kepada Kitab (Al Qur’an) yang telah diturunkan kepadamu dan Kitab-kitab yang telah diturunkan sebelummu, serta mereka yakin akan adanya (kehidupan) akhirat.

Hubungan Ayat dengan Ayat dalam Satu Surat

Munasabah dalam bentuk ini secara jelas dapat dilihat dalam surah-surah pendek. Misalnya surah Al-Ikhlas yang berbunyi:

قُلْ هُوَ اللهُ أَحَد (1) اللهُ الصَّمَدُ(2) لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَد (3)وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا أَحَد (4)

Masing-masing ayat dalam surat tersebut saling menguatkan, thema pokoknya, yaitu tentang keesaan tuhan.

Contoh lain dari model ini dapat dilihat dalam Surah Al-Baqarah ayat 255 dan ayat 256 yang berbunyi:

اللهُ لَا إِلهَ إِلَّا هُوَ الْحَيُّ اْلقَيُّوْمُ لَا تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلَا نَوْم لَهُ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ مَنْ ذَا الَّذِيْ يَشْفَعُ عِنْدَهُ إِلَّا بِإِذْنِهِ يَعْلَمُ مَا بَيْنَ أَيْدِيْهِم وَمَا خَلْفَهُمْ وَلَا يُحِيْطُوْنَ بِشَيْءٍ مِنْ عِلْمِهِ إِلّاَ بِمَا شَاء وَسِعَ كُرْسِيُهُ السَّمَاوَاتِ وَاْلأَرْضِ وَلَا يَؤُوْدُهُ حِفْظُهُمَا وَهُوَ اْلعَلِيُّ الْعَظِيم(255)

Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada yang dapat memberi syafaat di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar.

 Ayat berikutnya berbunyi:

لاَ إِكْرَاهَ فِيْ الدِّيْنِ قَدْ تَبَيّنَ الرُّشْدِ مِنَ اْلغَي………..

Tidak ada paksaan untuk (memasuki) agama (Islam); sesungguhnya telah jelas jalan yang benar daripada jalan yang sesat…..

 Dengan disebutkannya keesaan Allah secara sempurna (dalam ayat 255), maka selanjutnya dalam ayat 156 ditegaskan bahwa tidak perlu adanya paksaan dalam memeluk agama untuk memepercayai adanya Allah.

Hubungan Penutup (فاصلة-فواصل) Ayat dengan Isi Kandungan Ayat

 Munasabah ini dapat bertujuan sebagai:

Tamkin

Tamkin artinya memperkokoh atau mempertegas pertanyaan. Fashilah dalam suatu ayat memperkokoh pertanyaan yang tersebut dalam kandungan ayat itu. Arti fashilah di sini berkaitan langsung dengan apa yang dimaksud ayat itu bila tidak ada hubugan ini kandungan ayat itu tidak akan memberi arti yang lengkap boleh jadi mengelirukan.

 Contoh pada surat Al-Ahzab ayat 25:

وَرَدَّ اللَّهُ الَّذِينَ كَفَرُوا بِغَيْظِهِمْ لَمْ يَنَالُوا خَيْرًا وَكَفَى اللَّهُ الْمُؤْمِنِينَ الْقِتَالَ وَكَانَ اللَّهُ قَوِيًّا عَزِيزًا

Dan Allah menghalau orang-orang yang kafir itu yang Keadaan mereka penuh kejengkelan, (lagi) mereka tidak memperoleh Keuntungan apapun. dan Allah menghindarkan orang-orang mukmin dari peperangan. dan adalah Allah Maha kuat lagi Maha Perkasa.

Dari ayat ini dipahami bahwa Tuhan menghindarkan orang mukmin dari perang disebabkan kelemahan mereka (orang-orang kafir), karena angin kencang atau malaikat yang dikirim Allah. Pemahaman yang kurang lurus ini diluruskan dengan fhasilah artinya Allah berkuasa memisahkan antara dua golongan dalam perang tersebut (dalam perang badar). Kejadian ini menguatkan orang-orang beriman agar mereka merasa bahwa orang-orang mukmin lah yang menang.

  1. Al- Ighal

Al-Ighal adalah tambahan keterangan terhadap kandungan ayat yang sudah ada sebelumfashilah (akhir ayat Al-Qur’an). Sekalipun tidak ada fashilahtersebut, maksud ayat sudah lengkap.

Misalnya pada surat Al-Maidah ayat 50

أَفَحُكْمَ الْجَاهِلِيَّةِ يَبْغُونَ وَمَنْ أَحْسَنُ مِنَ اللَّهِ حُكْمًا لِقَوْمٍ يُوقِنُونَ (50)

kalimat وَمَنْ أَحْسَنُ مِنَ اللَّهِ حُكْمًا sudah merupakan kalimat sempurna. Akan tetapi, ada persesuaian fashilah-nya dengan kalimat sebelumnya lalu ditambah dengan لِقَوْمٍ يُوقِنُونَ. QS. An-Naml: 80

إِنَّكَ لا تُسْمِعُ الْمَوْتَى وَلا تُسْمِعُ الصُّمَّ الدُّعَاءَ إِذَا وَلَّوْا مُدْبِرِينَ (80)

Makna kalimat ini telah lengkap sampai ke الدُّعَاء, lalu ditambahkan seterusnya

إِذَا وَلَّوْا مُدْبِرِينَ untuk menyempurnakan hubungan dengan Fashilah ayat sebelumnya.

Hubungan Surat dengan Surat Meliputi:

Hubungan antara nama-nama surat

Misalnya surat al-Mu’minun, dilanjutkan dengan surat an-Nur, lalu diteruskan dengan surat al-Furqon. Adapun korelasi nama surat tersebut adalah orang-orang mu’min berada di bawah cahaya (nur) yang menerangi mereka, sehingga mereka mampu membedakan yanghaq dan yang bathil.

Hubungan antara permulaan surat dan penutupan surat sebelumnya

Misalnya permulaan surat al-Hadid dan penutupan surat al-waqi’ah memiliki relevansi yang jelas, yakni keserasian dan hubungan dengan tasbih.

dan) فَسَبِّحْ بِاسْم ِرَبِّكَ اْلعَظِيْم (الواقعة: 96

سَبَّحَ للهِ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَ الْأَرْضِ وَ هُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْم (الحديد: 1)

Hubungan antara awal surat dan akhir surat

Misalnya munasabah antar permulaan surat Shad dan penutupannya yang menceritakan kisah orang kafir. Demikian halnya dengan surat Al-Qashash, dimulai dengan kisah Nabi Musa dan Fir’aun serta kaum kafir, sedang ayat yang terakhir menggambartkan pernyataan Allah agar umat islam jangan menjadi penolong bagi orang-orang kafir, sebab Allah lebih mengerti tentang hidayah.

Hubungan antara dua surat dalam perihal materinya

Yaitu materi surat yang satu sama dengan materi surat yang lain. Misalnya munasabah antara isi kandungan surat al-baqarah sama-sama menjelaskan tentang aqidah, ibadah, mua’malah, kisah, janji, dan ancaman. Bedanya kandungan tersebut dalam surat al-fatihah dijelaskan secara global sedangkan dalam surat al-baqarah dijelaskan secara perinci.

Demikian sekilas penjelasan mengenai Pengertian, Macam dan Cara Mengetahui Munasabah Al-Qur’an, semoga bermanfaat.

Facebook Comments Box

Check Also

Hukum Memakai Rambut Palsu atau Wig

Perkembangan sosial tentu diikuti model gaya hidup yang semakin berkembang pula, berikut pula cara berpenampilan. …